LAHATSATU.ID, LAHAT– Darwansyah warga Kecamatan Tanjung Tebang panik dan mati kutu, saat digerbek anggota Polsek Tanjung Agung Polres Lahat. Sebab ia tidak menduga, tempat persembunyiannya bisa ketahui polisi. Meski sempat membuang bungkusan berisi narkoba, namun petugas sudah mengantisipasi tindakknya.
Kapolres Lahat AKBP Novi Ediyanto melalui Kasat Reskrim AKP Redho Rizki Pratama didampingi Kasubsi Penmas Aiptu Lispono menjelaskan, awalnya Anggota Polsek Kota Agung melacak keberadaan terduga pelaku pencurian hewan ternak di Desa Tanjung Raya Kecamatan Tanjung Tebat Kabupaten Lahat. Setelah persembunyian pelaku diketahui, penggerbekan pun segera dilakukan.
Saat hendak ditangkap, pelaku Darmawansyah (51) ternyata membuang sebuah bungkusan. Aksi tersebut diketahui polisi, dan langsung melakukan pemeriksaan. Ternyata di dalamnya terdapat narkoba jenis sabu-sabu, yang siap untuk diedarkan. Setelah dihitung terdapat 21 paket kecil sabu seberat 6,13 gram, yang menurut pelaku milik temannya Ron.
“Kasus ini masih terus dikembangkan, untuk menangkap jaringan narkoba lain di Kecamatan Tanjung Tebat dan Kabupaten Lahat,” Ujar Lispono, Rabu 14/1/2026). (mg10)





